Gubernur Bali: RUU Pornografi akan Mati dengan Sendirinya


Denpasar - Pengesahan RUU Pornografi mendapat perlawanan dari rakyat Bali. Gubernur Bali Made Mangku Pastika menilai jika RUU Pornografi disahkan maka lambat laun akan mati dengan sendirinya.

Demikian disampaikan Pastika dihadapan 1000 orang Komponen Rakyat Bali yang berunjuk rasa di halaman kantor gubernur Bali, jalan Basuki Rahmat, Denpasar, Selasa (23/9/2008).

"Jika UU Pornografi disahkan maka aparat penegak hukum akan kesulitan menegakkannya. Apabila hal ini terjadi maka UU tersebut akan mati dengan sendirinya," kata Pastika.

Di depan ribuan massa, Pastika mengatakan penolakan RUU Pornografi bukan hanya untuk Bali. "Penolakan ini demi kepentingan Pancasila dan NKRI bukan untuk kepentingan Bali dan kelompok tertentu," seru Pastika.

Pastika berjanji akan bersama-sama DPRD Bali membuat Statemen Rakyat Bali tentang penolakan RUU Pornografi. "Statemen tersebut akan kita kirimkan ke Presiden," katanya disambut massa.

Ia pun mengajak Komponen Rakyat Bali tetap konsekuen dan konsisten dengan perjuangan tersebut. Namun Pastika enggan mengajak masyarakat Bali melakukan pembangkangan sipil jika RUU Pornografi tetap disahkan oleh DPR RI.

Sementara itu, Ketua DPRD Bali Ida Bagus Putu Wesnawa mengatakan bahwa sikap DPRD Bali menolak RUU Pornografi tidak pernah berubah sejak tahun 2006.

0 Response to "Gubernur Bali: RUU Pornografi akan Mati dengan Sendirinya"