BALI, SABTU - Tuan rumah Indonesia tampil sebagai juara umum cabang olahraga paralayang (paragliding) dalam Asian Beach Games (ABG) di Pantai Timbis, Nusa Dua, Bali yang berakhir pada Jumat (24/10). Tim Merah-Putih berhasil meraup tujuh dari delapan medali emas yang diperebutkan pada cabang ini, sedangkan satu medali emas berhasil direbut oleh tim Korea Selatan.
Perolehan tujuh medali emas Indonesia tersebut berasal dari nomor ketepatan mendarat perorangan putra melalui Nanang Sunaryo, perorangan putri atas nama Dyan Apriyani, serta kelompok beregu putri. Sedangkan pada nomor "distance" disumbang oleh Thomas Widiyananto untuk perorangan putra, dan perorangan putri atas nama Milawati Sirin.
Kelompok beregu putra dan putri Indonesia juga berhasil mendulang emas pada nomor distance. (C11-08)
Hasil lengkap perolehan medali ABG cabang paralayang:
1. Indonesia 7 2 2
2. Korea Selatan 1 4 3
3. Cina 0 1 3
4. Thailand 0 1 0
Perolehan tujuh medali emas Indonesia tersebut berasal dari nomor ketepatan mendarat perorangan putra melalui Nanang Sunaryo, perorangan putri atas nama Dyan Apriyani, serta kelompok beregu putri. Sedangkan pada nomor "distance" disumbang oleh Thomas Widiyananto untuk perorangan putra, dan perorangan putri atas nama Milawati Sirin.
Kelompok beregu putra dan putri Indonesia juga berhasil mendulang emas pada nomor distance. (C11-08)
Hasil lengkap perolehan medali ABG cabang paralayang:
1. Indonesia 7 2 2
2. Korea Selatan 1 4 3
3. Cina 0 1 3
4. Thailand 0 1 0
0 Response to "Indonesia Sabet Juara Umum Paralayang ABG"
Posting Komentar