Meraih Impian Perut Six-pack!!



January 19, 2008

Bentuk tubuh ideal sering diasumsikan adalah seseorang yang memiliki dada bidang, bahu lebar, lengan yang kekar, kaki yang kencang, dan perut yang rata atau sering disebut six-pack. Untuk urusan perut six-pack, seorang Ade Rai pun mengaku butuh waktu bertahun-tahun untuk memperolehnya (seperti dilansir situs Health Corner). Bahkan seorang finalis L-Men tahun 2006, dia selalu sit-up sewaktu bangun tidur, hitungan repetisinya sekuat yang ia mampu, rutin dilakukannya selama bertahun-tahun. Artikel ini akan membahas bagaimana cara membentuk perut six-pack, saya membuatnya menurut pengalaman saya ditambah beberapa masukan dari berbagai sumber baik person ataupun media massa. Semoga bisa menambah sedikit pengetahuan teman- teman semua.

Mengapa perut six-pack sulit diraih?

Saya menemukan jawabannya setelah frustasi(hehe), mengapa selama hampir satu tahun saya menjadi member disebuah tempat kebugaran perut saya masih biasa-biasa saja, kencang tapi tidak berotot Hal itu disebabkan karena;

1. Keunikan biologis tubuh kita untuk selalu menyimpan lemak di bagian perut sebelum disebarkan ke seluruh tubuh.
2. Pola latihan yang salah.
3. Pola makan yang tidak diatur.
4. Pola istirahat yang tidak cukup.

Dari berbagai sumber yang saya dapat, banyak sekali cara membentuk perut yang ideal, tetapi ada satu benang merah yang dapat saya ambil, semua berawal dari metabolisme tubuh. Jika sesorang mempunyai metabolisme tubuh yang bagus, maka untuk memperoleh perut ideal akan lebih mudah. Ada kenyataan bahwa tubuh menyimpan lemak diperut terlebih dahulu sebelum disebarkan ke seluruh tubuh, dengan begitu kita harus menyusun pola latihan yang benar untuk melatih bagian perut.

Menurut Ade Rai, seperti yang tertulis di Health Corner, melatih perut bagian bawah(ini adalah latihan terberat) sewaktu awal latihan akan memberikan hasil yang lebih maksimal daripada melakukan sit-up posisi biasa. Karena sewaktu awal latihan otot belum terlalu lelah, dan gerakan menarik otot bagian bawah juga melatih otot perut secara keseluruhan secara bersama-sama(lakukan 3 set 20 repetisi). Latihan sit-up dengan media bangku akan memberi tantangan lebih. Melatih otot perut hasilnya akan lebih baik jika dilakukan bersama-sama melatih otot-otot utama tubuh seperti dada, bahu, lengan, punggung, sayap, paha, maupun betis. Hal itu mengapa dihampir setiap tempat kebugaran, para instrukturnya menganjurkan melatih otot perut hanya sebagai pelengkap latihan yang lain, biasa dilakukan di awal dan akhir sesi latihan. Melakukan aerobik juga akan membantu dalam usaha membakar cadangan lemak dalam tubuh.

Faktor penentu lainnya yaitu pengaturan pola makan. Saran dari Ade Rai;

§ Konsumsi kalori yang lebih sedikit daripada kalori yang keluar
§ Ketahui komposisi dan timing makan yang baik, hal ini sangat berbeda antara orang yang satu dengan yang lain. Jadi, pelajari tubuh anda sendiri, berapa komposisi dan waktu makan yang baik untuk tubuh anda.
§ Pastikan penyajian makanan yang sehat, baik makanan maupun penyajiannya.

Pola makan merupakan kunci sukses terbesar dalam membentuk perut six-pack, banyak orang(termasuk saya) kurang memperhatikan hal ini. Latihan keras tanpa mengatur pola makan adalah nol(0) besar. Dan yang tak kalah pentingnya yaitu mengatur pola istirahat. Pastikan istirahat cukup, hindari tidur terlalu malam, karena menurut penelitian, orang yang yang terbiasa begadang akan lebih sering mengemil untuk mencukupi kebutuhan kalorinya, dan menurut hitung-hitungannya mas Ade, untuk semalam saja cadangan lemak akan bertambah sebanyak 118 kalori, dan bila dikalikan selama satu bulan itu sama saja dengan 3540 kalori atau setengah kilogram lemak dalam tubuh.

Sedikit tips buat teman-teman semua(dari berbagai sumber):

1. Perlu usaha keras dan pintar. Orang kekar juga harus punya otak to?he, yang dimaksud pintar disini adalah pintar mencari informasi mengenai latihan, diet, dan istirahat. Banyak literatur atau artikel yang menulis tentang ini, pintarlah memilih mana yang lebih cocok untuk teman-teman lakukan.
2. Mampu mengerahkan sampai ke batas maksimal. Lakukan latihan sampai batas maksimal tubuh. Jangan pernah menyerah, teman- teman harus berani menantang batas maksimal kekuatan tubuh. Hari ini repetisi 20 kali, keesokan hari 30 kali, esoknya lagi tingkatkan lagi semampu tubuh kalian.
3. Menentang rasa sakit dan pegal. Pegal adalah hal yang wajar bagi olahragawan, jangan takut akan hal itu. Lawan rasa pegal itu, jangan “cemen” bro!!
4. JANGAN MALAS.

Memiliki perut six-pack identik dengan memiliki tubuh yang ideal, tubuh ideal identik dengan tubuh yang sehat. Meski perut six-pack bukan segalanya, tetapi bagi saya pribadi, perjuangan untuk memilikinya sangat berkesan. Perlu usaha besar untuk mendapatkannya, karena dibutuhkan disiplin fitnes yang tinggi. Tentu itu tidak mudah, tidak semua orang bisa memilikinya. Perlu usaha dan kepintaran tersendiri, bahkan sampai saat ini pun saya masih berusaha. Banyak manfaat yang akan kita peroleh, percayalah. Semangat semuanya, Let’s work it out!!

0 Response to "Meraih Impian Perut Six-pack!!"